Sabtu, 15 Desember 2018

Pendefinisian,Penamaan dan Tipe data dalam Variabel | ITSoftware - Footik

Pendefinisian,Penamaan dan Tipe Data Variabel


Apa itu Variabel?

 Apa kalian pernah mendapatkan soal matematika yang seperti ini A=2+3 , pernahkah? Menurut kalian apa yang terjadi pada ‘A’ tersebut? Bagaimana pendapat kalian? Bagaimana jika ‘A’ saya kurangi dengan angka 1? Jika kalian menjawabnya dengan hasil 4,maka kurang lebih kalian sudah paham secara garis besar apa itu Variabel.

Pengertian Variabel

Variabel adalah tempat untuk menyimpan suatu data secara sementara di Memory Komputer. Variabel dapat berupa suatu kata atau hanya berupa satu karakter (UNICHAR). Variabel berbeda dengan konstanta,jika konstanta nilainya tidak dapat berubah. Namun,jika variabel nilainya dapat berubah dengan kondisi tertentu saat program sedang berjalan.

Aturan Penamaan Variabel

Varibel sangat identik dengan Tipe data. Variabel tidak dapat digunakan jika tidak memiliki tipe data. Pendeklarasian variabel pun tidak bisa sembarangan,sudah ada aturan pasti untuk mendeklarasikannya. Berikut aturan-aturannya
1.Variabel berupa huruf alfabet,baik huruf besar maupun huruf kecil..
2.Varibel tidak boleh diawali dengan nomer,untuk nomer dapat digunakan diakhir kata setelah huruf.
3.Variabel tidak boleh menggunakan karakter-karakter,seperti:-,’,;,;’;,’;,’
4.Tipe data ditulis sebelum nama variabel. Kecuali untuk bahasa pemrograman BASIC,tipe data ditulis setelah nama variabel.
5.Variabel haruslah unik,berarti tidak dapat ada nama variabel yang sama.
6.Variabel disarankan untuk menggunakan nama yang mudah dimengerti,untuk mencegah keruwetan data pada aplikasi yang besar.
7.Dan yang terpenting,Variabel haruslah tidak sama seperti Keyword yang sudah didefinisikan oleh sistem. Contohnya: break,continue,switch,if dan lain sebagainya.

Tipe Data Variabel

Variabel memiliki tipe data yang sudah ditentukan oleh sistem.Tipe data adalah pendefinisian untuk suatu variabel dengan jenis tertentu. Tipe data ada banyak macamnya. Namun,secara umum tipe data ada 2 jenisnya:  yaitu tipe data Primitive dan Tipe data Composite.

Tipe Data Primitive

Tipe data primitive adalah tipe data yang hanya bisa menyimpan satu nilai untuk satu variabel. seperti halnya variabel A bernilai 5,atau A=5. Tipe data primitive contohnya Integer,Char,Float,Double dan lain-lain.

Tipe Data Composite

Tipe data Composite adalah Tipe data yang mampu menyimpan banyak nilai dalam satu variabel dalam suatu waktu. contohnya variabel A memiliki nilai 10,5,1,4 dan 7 atau bisa ditulis A={10,5,1,4,7}. Untuk contohnya adalah Array,List,dan lain-lain.

Pada dasarnya Variabel adalah tempat suatu nilai di memory dan Tipe data adalah Tipe dari variabel tersebut. Menurut saya sendiri itulah penjelasan yang mudah untuk dipahami dengan bahasa yang sederhana. Janganlah hanya terpaku pada satu penjelasan saja dan jangan juga terpaku terhadap pengertiannya saja. Namun,pahami dan mengertilah. Itu saja yang dapat saya berikan kepada anda,dan juga jangan menyerah untuk belajar ya?