Senin, 25 Februari 2019

Membuat API atau Web Service dengan JSON (PHP Only) | API - FooTIK


MEMBUAT API DENGAN JSON DAN PHP

API dengan Fitur JSON dalam PHP untuk Parsing Data



Pengertian Web Service 

 Pernahkah kalian melihat suatu tampilan Konten Mobile yang tidak dapat menampilkan kontennya dikarenakan tidak adanya Koneksi Jaringan pada Smartphone  anda?

Ya, tentu saja. Karena Aplikasi Mobile tersebut tidak dapat memperoleh informasi mengenai proses aplikasi yang membutuhkan data dari Server. Seperti itulah contoh dari cara kerja Web Service/API.

Untuk lebih jelasnya cobalah untuk membuat Satu File PHP di salah satu direktori.


<?php
header("content-type:application/json");
echo json_encode(array(
"keluaran" => "OKE SIP"
));
?>

Sudah?
Kalau sudah cobalah untuk menampilkannya di Web Browser anda. Saya mencobanya di Google Chrome dan dengan nama file api.php.


Percobaan Web Service Pertamamu

Hasil dari kode program JSON di FooTIK

Hasil dari Eksekusi pertamamu adalah kurang lebih seperti itu... 
Akan saya jelaskan bagian-bagiannya:

Dimulai dari :

Header("content-type:application/json");

=> Difungsikan untuk mengunakan tipe JSON untuk pengaplikasian Program seterusnya.


echo

=> Untuk menampilkan suatu objek. Yang dimaksud disini adalah menampilkan data JSON.

json_encode

=> Inilah yang terpenting. Yaitu untuk mengubah array menjadi berFormat JSON.

Array("objek":"nilai")

=> Seperti array biasa dalam pemrograman PHP, dengan "objek" yang memiliki nilai "nilai".\



Jika kalian sudah terbiasa menggunakan bahasa pemrograman PHP,pastilah kalian tidak asing dengan memasukkan record database kedalam array untuk JSON_ENCODE tersebut;

Sedikit yang dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian,semoga ilmu yang sedikit ini dapat berharga kedepannya. Aminn..

Sabtu, 22 Desember 2018

Tutorial CRUD Database MySQL dengan CMD (Command Promp)

Cara CRUD Database MySQL lewat Comand Promp(CMD)

CRUD database MySQL


Sebelum kita mulai,akan lebih baiknya kalau kita membuat databasenya terlebih  dahulu

CRUD STEP 1

Create Database dan Tables

CRUD STEP 2


Kode= create database (nama Database);
Contoh = create database Manusia;

Lalu Create Table
Code = create table namaTable(Atribut);
Contoh = create table ManusiaIkan(
Nama varchar(50),
NamaLatin varchar(50),
Habitat varchar(50),
Makanan varchar(50),
Primary key(Nama));


Read Database and Table;

CRUD STEP 3

Kode = select * from namaTable;
Contoh = select * from ManusiaIkan;
Karena masih kosong,maka harus di inputkan terlebih dahulu. Lalu baru di Read Database.
CRUD STEP 4

Update Database and table;


CRUD STEP 5

Tapi sebelum update,harus ada datanya dulu. Maka di insert terlebih dahulu.
Lalu kita Update; kita akan mengubah nama dan nama Latinnya

Lalu yang terakhir adalah Delete database atau table

Delete Table and Database

CRUD STEP 6

CRUD STEP 7

Rabu, 19 Desember 2018

Check Keaslian HP Android dan KODE RAHASIA Android | Android - FooTIK

Mengetahui Keaslian HP Android dan Kode Rahasia Android


Cara Mengetahui Keaslian dari HP Android

      Jika kalian sering bertukar handphone atau sering ganti-ganti handphone dengan cara berjual-beli,maka alangkah lebih baiknya kalau kalian juga tahu akan bagaimana cara mengetahui keaslian dari Handphone yang akan kalian beli tersebut. Dan FooTIK sudah merangkumnya di bawah ini.

1. Pastikan adanya Kardus Original dari Handphone

     Sudah wajib pastinya bagi kalian yang sudah mengenal seputar Jual-Beli Handphone bagaimana pentingnya kardus handphone bagi mengenali keaslian dari Handphone tersebut. Mungkin bagi orang awam,setelah membeli Handphone baru, Kardus sudah tidaklah penting lagi dan kemungkinan besar kalian akan membuangnya. Namun,berbeda lagi jika handphone tersebut diniatkan hanya untuk me-Review suatu produk. Maka si pemilik Handphone kemungkinan besar akan menjualnya kembali. 

   Hubungan antara Handphone dan Kardusnya sangatlah penting. Karena kardus memberitahukan akan semua Spesifikasi dan Fitur dari handphone tersebut. Berbeda lagi jika misalnya pemilik handphone tidak memiliki kardus originalnya dan pemilik tersebut berniat untuk menjualnya.  Maka si Pembeli akan meragukan keaslian dari Handphone walau si Pemilik tersebut memang menjualkan produk originalnya.

2. Memeriksa Akses Root

  Bagi kalian yang sudah mengetahui seluk beluk Android,tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah "Root" atau mengambil hak akses Sistem. Root berarti pemilik atau user bertindak sebagai Superuser yang mampu mengendalikan Sistem utama dalam Handphone Android. Tetapi,jika Handphone diberikan akses root,maka Garansi dari Handphone anda tersebut akan Hilang,dan juga kemungkinan besar akan terjadi Crash untuk aplikasi tertentu. 

   Disamping negatifnya,Sisi positifnyapun banyak. Kalian bisa menghapus aplikasi bawaan android,atau menghapus Virus yang sudah menjadi aplikasi root android,dan juga masih banyak lagi. Untuk mengetahuinya cukup mudah,kalian hanya perlu menginstall Root Checker,atau aplikasi sejenisnya. Ketika pertama kali di buka,maka akan langsung mengidentifikasi dan melakukan searching terhadap akses root di Android kalian.

3. Membuka Setting > Informasi Ponsel

     Aplikasi Setting dalam Android menampilkan semua hal terkait sistem,baik Software maupun Hardware. Jika Android anda adalah bekas atau pernah digunakan orang lain selain anda,maka hal ini adalah langkah utama dalam negetahui keaslian dari Android anda tersebut.
    
     Informasi Ponsel yang paling utama untuk dilihat adalah informasi tentang IMEI dan nomor bentukan. Jika Android anda memang masih normal,maka akan menunjukkan nomor IMEI yang sama dengan nomor yang ada di Kardus Originalnya. Jika tidak,maka akan ada kesalahan dan kejanggalan di Nomor IMEI atau nomor bentukan. Untuk itu,sangatlah penting jika terlebih dahulu memeriksa hal itu terlebih dahulu.

Kode Rahasia Android


   Android untuk menampilkan dan menguji Harware dan Software-nya dapat menggunakan Kode-kode rahasia yang bisa dibilang rahasia,karena kode yang diketikkan tidak berupa kode-kode yang normal. Langsung saja berikut kode rahasia androidnya dan jangan lupa,untuk menggunakan fitur ini,kalian harus menggunakan Aplikasi Telepon,atau Telepon biasa.

1.  Informasi Ponsel dan Statistik Penggunaan Android

    Selain menggunakan 'Setting' untuk membuka Informasi ponsel,kalian juga bisa membukanya lewat Telepon dengan kode "*#*#4636#*#*" .  Kode ini menampilkan dialog tentang segala Statistik Android. Baik dari Informasi Telepon,Informasi Baterai,Statistik pengunaan,Informasi tentang WLAN dan masih banyak lagi.

2. Test Perangkat Keras

    Selain menampilkan informasi,ada juga salah satu kode rahasia yang dapat mengetes dari pada Hardware posel. Kode untuk menampilkannya pun berbeda-beda untuk setiap Hanphone,dan inilah kode lengkapnya
  • *#0*#
  • *#*#7378423#*#*
  • *#*#3424#*#*
Cobalah salah satu dan jika tidak berhasil,coba untuk kode lainnya. Kode tersebut sangatlah penting untuk menguji suatu ponsel apakah masih normal atau tidanya.

3. Informasi IMEI

   Untuk membuka informasi IMEI selain dari Setting juga bisa menggunakan kode. Dan kode itu adalah  *#06# . Kode tersebut jika dijalankan akan langsung menampilkan IMEI dalam bentuk dialog,dan IMEI yang ditampilkan adalah 2 IMEI Ponsel.

dan yang terakhir bisa dibilang cukup ekstreme. Langsung saja

4. Menghapus Data dan Mengembalikan Setelan Pabrik

   Seperti judulnya,kode ini dapat berfungsi sebagai Penyetelan ulang ponsel dan mengembalikannya ke setelan pabrik. Langsung saja,berikut adalah kodenya *#*#7780#*#* .  Kode tersebut sangatlah berbahaya jika digunakan untuk hal yang negatif,namun juga bisa menjadi sangat berguna jika digunakan secara positif.

   Semua kode diatas sangatlah berguna untuk mencegah kita terkena penipuan. Namun,jika digunakan untuk hal negatif juga tidak kalah berbahayanya.  Untuk itu,Penggunaan secara tepat akan sangat bermanfaat bagi diri dan orang lain.

Minggu, 16 Desember 2018

Pengertian dan Perbedaan LAN,MAN dan WAN

PENGERTIAN LAN MAN dan WAN


Pasti kalian pernah mendengar kalimat LAN,MAN,dan WAN. Tahukah kalian maksud dari kata itu? jika belum,langsung saja kita bahas disini.

Apa itu LAN?


LAN merupakan singkatan dari Local Area Nerwork. LAN adalah sebuah kolompok jaringan local yang saling berbagi sumber daya dan hanya mencangkup jaringan lokal saja. Seperti pengertiannya,LAN hanya mencangkup suatu jaringan lokal saja. Contohnya suatu jaringan komputer rumah,atau sebuah warung internet(Warnet) dan lain sejenisnya.

Suatu rumah yang memiliki jaringan komputer jika rumah itu memiliki hubungan antara komponen alat-alat yang menunjang untuk digunakan. Seperti printer,switch(hub),kabel UTP, atau hal lainnya. Seperti halnya juga suatu warung internet,itu merupakan juga suatu jaringan LAN karena terjadi hubungan antar komponennya. Antara lain: Komputer,Printer,HUB,Router,Access point, dan lainnya. Dalam LAN pun terjadi struktur antar jaringan,ada jaringan peer-to-peer dan juga ada Client-Server. Lalu apa jaringan yang lebih besar dari LAN? Jawabanya adalah Jaringan MAN dan WAN. Langsung saja kita bahas untuk jaringan MAN.

Apa itu MAN?


MAN juga merupakan singkatan,kepanjangannya adalah Metropolitan Area Network. Seperti namanya, MAN adalah jaringan yang mencangkup hubungan antar kota dan antar jaringan LAN. Contohnya jaringan LAN pada rumah dan warnet tadi saling berhubungan antar jaringan LAN lainnya yang jaraknya masih satu kota atau wilayah namun saling berjauhan. Pastinya,suatu jaringan LAN mencangkup area kota. Dan jika dikatakan jaringan yang lebih besar dari LAN,maka itu benar dan MAN tidak lebih besar dari jaringan WAN. Apa itu jaringan WAN? Langsung saja kita bahas.

Apa itu jaringan WAN?


WAN singkatan dari Wide Area Network,adalah Jaringan komputer yang mencangkup hubungan jaringan MAN dalam area yang sangat luas/Global. Jaringan WAN merupakan jaringan terbesar,mencangkup area yang sangat luas seperti hubungan jaringan antar negara.

Semuanya itu tentunya untuk tujuan yang positif,namun dimana ada positif maka ada pula negatifnya. Kita sebaiknya melakukannya untuk tujuan positif tentunya,karena pada dasarnya jaringan dibuat untuk mempermudah dalam pengiriman data dan pengamanan data. Jadi, gunakan jaringan dengan baik,pintar,dan cermat.

Sabtu, 15 Desember 2018

Pendefinisian,Penamaan dan Tipe data dalam Variabel | ITSoftware - Footik

Pendefinisian,Penamaan dan Tipe Data Variabel


Apa itu Variabel?

 Apa kalian pernah mendapatkan soal matematika yang seperti ini A=2+3 , pernahkah? Menurut kalian apa yang terjadi pada ‘A’ tersebut? Bagaimana pendapat kalian? Bagaimana jika ‘A’ saya kurangi dengan angka 1? Jika kalian menjawabnya dengan hasil 4,maka kurang lebih kalian sudah paham secara garis besar apa itu Variabel.

Pengertian Variabel

Variabel adalah tempat untuk menyimpan suatu data secara sementara di Memory Komputer. Variabel dapat berupa suatu kata atau hanya berupa satu karakter (UNICHAR). Variabel berbeda dengan konstanta,jika konstanta nilainya tidak dapat berubah. Namun,jika variabel nilainya dapat berubah dengan kondisi tertentu saat program sedang berjalan.

Aturan Penamaan Variabel

Varibel sangat identik dengan Tipe data. Variabel tidak dapat digunakan jika tidak memiliki tipe data. Pendeklarasian variabel pun tidak bisa sembarangan,sudah ada aturan pasti untuk mendeklarasikannya. Berikut aturan-aturannya
1.Variabel berupa huruf alfabet,baik huruf besar maupun huruf kecil..
2.Varibel tidak boleh diawali dengan nomer,untuk nomer dapat digunakan diakhir kata setelah huruf.
3.Variabel tidak boleh menggunakan karakter-karakter,seperti:-,’,;,;’;,’;,’
4.Tipe data ditulis sebelum nama variabel. Kecuali untuk bahasa pemrograman BASIC,tipe data ditulis setelah nama variabel.
5.Variabel haruslah unik,berarti tidak dapat ada nama variabel yang sama.
6.Variabel disarankan untuk menggunakan nama yang mudah dimengerti,untuk mencegah keruwetan data pada aplikasi yang besar.
7.Dan yang terpenting,Variabel haruslah tidak sama seperti Keyword yang sudah didefinisikan oleh sistem. Contohnya: break,continue,switch,if dan lain sebagainya.

Tipe Data Variabel

Variabel memiliki tipe data yang sudah ditentukan oleh sistem.Tipe data adalah pendefinisian untuk suatu variabel dengan jenis tertentu. Tipe data ada banyak macamnya. Namun,secara umum tipe data ada 2 jenisnya:  yaitu tipe data Primitive dan Tipe data Composite.

Tipe Data Primitive

Tipe data primitive adalah tipe data yang hanya bisa menyimpan satu nilai untuk satu variabel. seperti halnya variabel A bernilai 5,atau A=5. Tipe data primitive contohnya Integer,Char,Float,Double dan lain-lain.

Tipe Data Composite

Tipe data Composite adalah Tipe data yang mampu menyimpan banyak nilai dalam satu variabel dalam suatu waktu. contohnya variabel A memiliki nilai 10,5,1,4 dan 7 atau bisa ditulis A={10,5,1,4,7}. Untuk contohnya adalah Array,List,dan lain-lain.

Pada dasarnya Variabel adalah tempat suatu nilai di memory dan Tipe data adalah Tipe dari variabel tersebut. Menurut saya sendiri itulah penjelasan yang mudah untuk dipahami dengan bahasa yang sederhana. Janganlah hanya terpaku pada satu penjelasan saja dan jangan juga terpaku terhadap pengertiannya saja. Namun,pahami dan mengertilah. Itu saja yang dapat saya berikan kepada anda,dan juga jangan menyerah untuk belajar ya?

Selasa, 31 Oktober 2017

Cara Merawat Komputer Yang Baik dan Benar | FooTIK - All About IT

Cara Merawat Komputer yang Baik dan Benar

Cara aman merawat komputer


Desain FooTIK untuk Label Komputer


Komputer adalah salah satu buah dari inovasi kecanggihan teknologi masa kini. Keberadaan komputer sangatlah berarti bagi kita khususnya manusia. Kita semua pasti sudah tak asing lagi apabla mendengar nama yang satu ini. Kita akan mendapatkan banyak manfaat apabila komputer kita pergunakan dengan baik, namun tak menutup kemungkinan akan terjadi suatu kerusakan yang disebabkan karena tidak wajarnya cara kita menggunakan dan memperlakukannya.

Akibat dari penggunaan kita yang kurang wajar, komputer akan mengalami kerusakan seperti sering mengalami hang, kinerja lambat, virus, dan kadang mati sendiri. Apabila komputer mengalami kerusakan kita akan merasa sangatlah rugi, maka dari itu banyak orang yang mengatakan lebih bak mencegah daripada mengobati.

Dalam perawatan computer diperlukan tekhnik khusus untuk merawatnya,tidak sembarangan saja karena computer salah satu merupakan alat elektronik yang rentan terkena arus pendek listrik.dan dapat menyebabkan kebakaran pada komponen,jadi sangat disarankan selalu memperhatikan K3LH dalam mengerjakan sesuatu hal yang sangat perlu  tersebut.

            Dan berikut adalah tips cara merawat komputer dengan baik yang bisa kita praktekkan.

1.      Lindungi Komputer Menggunakan Firewall

Firewall adalah perangkat yang dapat menjadi dinding pelindung antara komputer dan internet. Lalu apa yang kita dapatkan dari menggunakan firewall ini? firewall berfungsi sebagai alat saring untuk memilah file yanng tentunhya akan merugikan kita seperti file-file berbahaya berupabmalware, virus ataupun sejenisnya yang kita peroleh dari internet. Firewall kini tersedia di berbagai toko komputer yang siap untuk kita pakai. Firewall sangat penting bagi computer dalam memilih file dan mengunduh file karena dengan tanpa firewall kita beresiko tinggi terkena spoofing dan hacker bahkan terkena virus malware yang sangat berbahaya seperti wanacry.

2.      Jauhkanlah dari Benda Bersifat Cair

Seperti halnya benda elektronik lainnya, komputer rentan sekali terhadap benda cair, seperti air, minyak dan lainnya. Apabila komputer kita tersentuh oleh benda cair maka sama dengan benda elektronik lainnya ini akan berpotensi menimbulkan konsleting dan merusak perangkat – perangkat yang terdapat di dalam komputer. Karena seperti yang dijelaskakn tadi kalau benda cair sangat dilarang jika dekat dekat dengan komponen computer yang bersifat elektronik ini.

3.      Hindarkanlah dari Api
Tak perlu penjelasan panjang lebar mengenai hal yang satu ini. api bisa sangat merusak komputer kita. Kita pasti tidak mau ketika api melahap komputer kita dan hanya menyisakan abu untuk kita. .tidak di pungkiri lagi kalau apilah sumber masalah terdeteksi dan berasal.api disebabkan dari komponen yang rusak dan tak terawatt dan komponen terjatuhi atau terbasahi oleh air dan hal-hal lainnya yang menyebabkan arus pendek listrik.

4.      Jauhkan dari Benda yang Memiliki Unsur Magnetik

Benda magnetik akan menimbulkan kerusakan pada harddisk kita. Terlebih lagi mahalnya harga harddisk saat ini akan menimbulkan kita mengalami kerugian apabila mengalami kerusakan dsebabkan oleh hal yang sepele semacam ini. .magnet juga menyebabkan rusaknya komponen computer terutama bagian monitor yang sangat rentan kerusakan dari maghnet ini,serta banyak juga yang terangkit rusaknnya layar menjadi warna pelangi yang sangat mengganggu jalan kerja kita yang sibuk dan membutuhkan layar penuh dalam waktu tertentu.

5.      Gunakanlah Komputer Sewajarnya

Jangan menggunakan komputer dalam waktu yang lama apabila tidak memiliki kepentingan terhadapnya. Apabila kita sering menggunakan komputer dalam waktu yang sangat lama, kinerja komputer akan semakin melemah. Dan disarankan untuk melakukan restart apabila kita menggunakan komputer dalam waktu yang lama, misalnya 10 jam lebih. Cara ini dilakukan bukan tanpa tujuan. Melakukan restart akan menormalkan kembali program-program yang terdapat pada komputer kita. Penggunaan terlalu lama juga dapat merusak mata dan merusak komponen karena terlalu lama dan penggunaan dapat merusak ,karena penggunaan terlalalu lama dapat menyebabkan computer terlalu panas dan merusak komponen yang ada didalamnya.serta kita diperlukan untuk relaksasi sehabis berhadapan dengan layar monitor yang terlalu lama.

6.      Matikanlah Sesuai Prosedur yang Benar

Jangan asal menekan tombol power untuk mematikan komputer, karena ini akan sangat berpotensi menimbulkan kerusakan. Sudah sepantasnya kita melalui prosedur yang benar dalam segala hal apabila tidak ingin mengalami salah bahkan kerusakan. Cara memtikan komputer yang benar yaitu; klik start button lalu klik shutdown. Mematikan dengan cara menekan tombol power juga dapat merusak hard disk yang ada didalam computer kita,karena hard disk yang saat itu sedang aktif tiba-tiba mati seketika dan itu sangatlah fatal.

7.      Gunakan Antivirus

Sebagai langkah pencegahan dari bahaya virus yang tentunya tidak kita inginkan, sebaiknya kita menggunakan program antivirus untuk menangkal serangan program jahat berupa virus yang sangat merusak ini. berbagai pilihan antivirus telah tersedia untuk kita pergunakan. Dalam mempergunakan antifirus juga janganlah lupa untuk mengset selama setidaknya satu hari untuk meng scan computer kita dengan berkala dan setiap harinya minimal 1 kali sehari,dan bagi pengguna windows 10 tak perlu untukribet-ribet melakukan scan terhadap PC setiap hariinya,kita hanya perlu melakukan update pada windows yang tertera,atau motifikasi yang ada.

8.      Bersihkan File Sampah

Penumpukan sampah sudah pasti akan menimbulkan sesuatu hal yang tidak baik. Lalu bagaimanakan caranya untuk dapat membersihkan file samapah? Mari kita uraikan langkanya; klik logo windows (start menu) lalu klik pilihan Run, dikolom pencarian tuliskan “cleanmgr” lalu klik Ok atau tekan Enter. Lalu kita tinggal memilih dimana sampah yang akan dibersihkan. Opsi lain kita juga menggunakan aplikasi yang bernama Ccleaner.file unk juga dapat memperlambat PC karena jika hard disk penuh sampah itu menganggu jalan kerja processor dan jika terlalu banyak dapat menyebabkan hang,pastikan selau membersihkan file sampah dan data yang tidak diperlukan setiap paling tidak seminggu sekali,dan  apabila kalian termasuk orang yang sibuk,kalian dapat menggunakan jasa orang lain.

9.      Beri jarak antara computer dengan dinding.

Computer emembutuhkan udara untuk mendinginkan komponen yang memanas karena aktifitas yang umumnya normal terjadi pada computer-komputer,paling tidak berikan jarak 13 cm untuk computer dengan dinding,jika terlalu mepet,berilah kipas angina atau kipas pendingin untuk mendinginkan komponen sebagai pembantu kipas utama.jarakpun penting untuk menjaga komponen dari benda benda asing yang terjatuh dari atas computer atau atas atap.

10.  Selalu check CPU

CPU perlu di check kebersihannya dan usahakan selalu dalam keadaan bersih dan tanpa ada hal yang membuat computer berbahaya,computer akan menjadi sangat berbahaya jika di dalam CPU tersebut banyak terhinggap kotoran dari serangga yang masuk ataupun dari prnggunanya sendiri.

Bagaimana? Mudah bukan cara merawat komputer agar tidak mudah rusak? Langkah di atas hanyalah sedikit dari sekian banyaknya cara merawat komputer dengan baik agar tidak cepat rusak yang tersedia. Namun dengan melakukan berbagai cara yang telah terurai diatas setidaknya kita telah mengurangi resiko terhadap cepat rusaknya komputer.komputer yang baik mencerminkan pengguna yang kompeten dalam perawatan tidak hanya diri sendiri dan komputernya pun di rawat.